Survei yang dilakukan Herbalife Nutrition pada 2019 menunjukkan bahwa 96{e183f015b98e86ec2d681f157c8c2a25f62fae36b40f0965375d6a0f4b5dd3c4} orang Indonesia memiliki keinginan untuk menjadi wirausaha. Sayangnya, sebagian besar dari mereka masih belum memahami tentang wirausaha itu sendiri. Daripada bingung memulai dari mana, yuk pahami ulasan berikut, Temen Insta!
Sekilas Tentang Wirausaha
Menurut Entrepreneur Handbook, kewirausahaan adalah sebuah konsep tentang membangun dan mengelola bisnis yang bertujuan untuk memperoleh profit dengan mengambil beberapa risiko dalam dunia usaha. Sedangkan wirausaha adalah individu yang menjalankannya.
Selain itu, seorang wirausaha juga perlu melakukan banyak tahapan dalam menjalankan usahanya. Management Study Guide menyebutkan diantaranya adalah: membangun model bisnis, memperoleh modal fisik dan sumber daya manusia, mengoperasikan usaha, dan pada akhirnya bertanggung jawab atas kesuksesan atau kegagalan usaha tersebut.
Karakter Wirausaha Sukses
Seorang wirausaha sukses cenderung berani menangkap peluang dan memiliki kemauan yang kuat untuk mencapai tujuannya. Berikut beberapa karakter yang penting untuk dimiliki:
1. Rasa Ingin Tahu
Membangun usaha di tengah persaingan yang ketat memerlukan rangkaian inovasi yang kuat. Seorang pengusaha sukses memerlukan rasa ingin tahu yang tinggi untuk selalu mencari peluang baru di pasar sehingga mampu menawarkan produk atau layanan yang inovatif bagi pelanggan.
2. Grit
Karakter ini menjadi populer semenjak publikasi seorang psikolog bernama Angela Duckworth yang menemukan bahwa grit adalah salah satu sifat paling penting untuk bertahan mencapai tujuan. Grit membantu seorang usahawan untuk fokus pada tujuan jangka panjang meskipun banyak rintangan menghadang.
3. Sistematis
Sejalan dengan rasa ingin tahu dan grit, menjadi sistematis membantu seorang pengusaha untuk menyusun dan membuat prioritas dari peluang yang ada sehingga dapat bekerja dengan efisien dalam waktu yang lama. Oleh karena itu, seorang pengusaha sukses mampu membuat sistem terbaik untuk bisnis dan pelanggannya.
4. Team Building
Membangun tim atau team building yang tepat menjadi penting bagi seorang usahawan dalam upaya untuk mengembangkan usahanya. Bahkan banyak pebisnis yang berpendapat bahwa karyawan atau tim adalah aset paling bernilai dari sebuah bisnis. Sehingga, memilih orang yang tepat dan menciptakan hubungan baik dalam tim menjadi sangat penting untuk meningkatkan kerja sama.
5. Melek Teknologi
Kita tidak dapat memungkiri kalau menjalankan usaha di era modern seperti saat ini dituntut untuk terus update dengan perkembangan teknologi. Adanya adaptasi teknologi membantu sebuah bisnis tetap relevan dengan perkembangan zaman dan membuat pekerjaan menjadi lebih efektif baik dari segi waktu, energi, bahkan dokumentasi.
Itulah ulasan tentang wirausaha dan 5 karakter yang krusial untuk dimiliki dalam mencapai kesuksesan saat membangun usaha. Sifat-sifat tersebut bisa diaplikasikan mulai saat ini meskipun kamu belum punya usaha atau masih dalam tahap rintisan.
Untuk mempercepat perkembangan bisnis, gunakanlah teknologi optimal saat transaksi dengan pelanggan. Instapay sebagai online invoicing terbaik di Indonesia, menyediakan sistem transaksi ringkas dengan berbagai metode pembayaran yang bisa menjangkau lebih banyak pelanggan. Cukup download Instapay di sini, kamu bisa menikmati kemudahan transaksi hanya dengan 1 aplikasi. Semoga artikel ini membantu usahamu ya, Temen Insta!