Settlement adalah sebuah istilah yang umum digunakan dalam layanan finansial khususnya yang berkaitan dengan pembayaran termasuk secara digital. Settlement ada di bagian akhir pada proses transaksi dan berperan vital saat pemindahan dana. Mengingat pentingnya proses ini, mari pahami bersama dalam artikel berikut untuk memperkaya pengetahuanmu tentang layanan pembayaran bisnis, Temen Insta!

Pengertian Settlement

Settlement dapat bermakna sebuah proses pencairan dana transaksi pembayaran dalam kurun waktu tertentu. Proses ini berkaitan erat dengan pencatatan terhadap seluruh transaksi pada sebuah periode. Karena jumlah dana tervalidasi yang telah dikalkulasi dengan biaya layanan menjadi acuan dari jumlah dana yang akan ditransfer dari pihak penyedia pembayaran ke penjual.

Pada umumnya proses settlement hadir dalam transaksi nontunai. Misalnya saat pelanggan memilih pembayaran menggunakan kartu debit/kredit, maka dana yang dibayarkan pelanggan akan ditampung oleh bank terlebih dahulu. Kemudian setelah data diverifikasi, dana pembayaran dapat ditransfer ke rekening penjual.

Fungsi Settlement

Proses ini mempunyai beberapa fungsi yang perlu diperhatikan khususnya bagi penjual atau pemilik bisnis. Yang pertama adalah fungsinya untuk membuktikan bahwa penjual sudah menyelesaikan pesanan sehingga barang sudah diterima pelanggan dan dari sisi pelanggan juga sudah menyelesaikan pembayaran.

Selain itu, proses tersebut juga berfungsi untuk mencatat seluruh transaksi dengan komprehensif dan teliti. Kemudian fungsi yang paling penting adalah untuk memindahkan dana pembayaran dari bank ke rekening penjual sesuai dengan waktu operasional yang berlaku.

Cara Kerja

Karena transaksi sebagian besar berlangsung secara nontunai, bukti pembayaran dari setiap transaksi menjadi lebih terstruktur. Misalnya saat menggunakan mesin EDC, nota akan keluar dengan mudah sesuai data yang tercatat dari mesin.

Agar mampu melakukan proses settlement, pemilik bisnis perlu mengumpulkan semua bukti pembayaran dalam suatu periode kemudian menyerahkannya ke bank. Selanjutnya, pihak bank akan memvalidasi bukti tersebut. Jika sudah sesuai, maka bank akan mencairkan dana pembayaran ke rekening yang didaftarkan.

Proses settlement konvensional ini memang cukup menguras waktu dan tenaga. Namun, inovasi teknologi telah membantu memberikan opsi proses yang lebih efektif. Pemilik bisnis bisa menikmati proses settlement otomatis dalam aplikasi mobile dengan melakukan verifikasi akun Instapay menggunakan KTP, NPWP, selfie KTP, dan nomor rekening tujuan. Cukup sekali verifikasi, tanpa perlu pengajuan berkala, Temen Insta.

 

Show CommentsClose Comments

Leave a comment