Sudahkah kamu mempersiapkan buah tangan untuk menyambut Lebaran tahun ini? Memperbarui referensi ide hampers Lebaran dari tahun ke tahun bisa menambah pilihan buah tangan yang dibagikan. Sehingga hampers terasa selalu update dan ada perbedaan yang menarik dari tahun sebelumnya.

Tidak hanya ke sanak saudara, hampers lebaran juga bisa dibagikan kepada pihak-pihak yang mempunyai hubungan bisnis dengan kita. Misalnya kolega, klien, hingga pelanggan. Mau mendapatkan ide hampers yang menarik untuk orang-orang tersebut? Temukan jawabannya dalam artikel ini ya, Temen Insta.

Memaknai Hampers Lebaran

Mencari ide hampers Lebaran tidak hanya sekedar mencari ide untuk berbelanja. Hampers yang satu ini justru bisa menjadi simbol yang hangat untuk menjaga hubungan baik dengan kolega atau klien. Pasalnya, hubungan bisnis tidak semata-mata tentang transaksional dalam bentuk dana. Tali silaturahmi dengan pihak kolega dan klien juga menjadi faktor penting yang perlu di jaga.

Dengan memberikan hampers yang tepat, pemilik bisnis juga turut memberikan apresiasi untuk menyambut perayaan Idul Fitri. Pastikan pihak yang dikirimkan hampers tidak keberatan untuk menerima buat tangan yang satu ini, ya. Karena karakter masing-masing individu atau perusahaan juga pada dasarnya kompleks dan berbeda satu dengan yang lain.

Masyarakat Indonesia merupakan salah satu masyarakat yang paling gemar berbagi. Hampers ini juga bisa menjadi bentuk berbagi kebahagiaan kepada orang-orang terdekat, termasuk kolega dan klien. Gestur ini bisa menjadi langkah yang baik untuk membagikan semarak kebahagiaan Idul Fitri yang memang kental di negeri ini.

Baca juga: 15 Inspirasi Jualan di Bulan Puasa yang Paling Potensial

Ide Hampers Lebaran

Rangkaian ide hampers Lebaran berikut bisa menjadi tambahan referensi untuk kamu yang sedang mempertimbangkan isi hampers yang akan dibagikan ke kolega dan klien. Kamu bisa menyesuaikan jenis hampers dengan karakter bisnis dan pihak yang akan menerima hampers tersebut. Simak selengkapnya di sini:

1. Pengharum Ruangan

pengharum-ruangan

Salah satu jenis hampers yang sedang populer adalah pengharum ruangan. Selain cantik, hampers yang satu ini juga memberikan manfaat praktis pada penerima. Ruangan rumah atau kantor bisa menjadi lebih wangi dengan adanya pengharum ruangan. Jenisnya pun sangat beragam, mulai dari reed diffuser, diffuser elektrik, hingga lilin aroma terapi.

2. Hampers Teh

Hampers teh atau tea set merupakan hampers unik dan memang belum terlalu populer dibandingkan hampers-hampers lain. Padahal waktu ngeteh bersama keluarga dan orang-orang terdekat merupakan salah satu budaya masyarakat Indonesia. Kamu bisa membagikan hampers berisi beragam jenis teh yang dikemas dalam wadah unik yang cocok dibagikan saat lebaran.

3. Makanan Tradisional

ide-hampers-makanan

Ide hampers lebaran selanjutnya adalah makanan tradisional. Tahukah kamu kalau makanan tradisional juga bisa menjadi salah satu hampers yang menarik untuk dibagikan? Rasa kuliner tradisional yang dekat dengan masyarakat bisa menjadi pilihan untuk dimasukkan ke dalam paket hampers. Tambahkan hiasan unik seperti daun pisang, piring keramik, dan sebagainya untuk mempercantik tampilan hampers.

4. Produk Kesehatan

Produk kesehatan juga bisa menjadi pilihan yang bermanfaat dan cocok untuk ide hampers lebaran. Kamu bisa menggunakan produk kesehatan yang bersifat universal sehingga bisa digunakan untuk berbagai kolega. Misalnya hand sanitizer, sabun cuci tangan, vitamin C, hingga masker kesehatan yang bisa digunakan untuk menangkal polusi hingga penyakit.

5. Kue Kering

Kue adalah salah satu kuliner yang paling sering dibagikan di momen Lebaran, khususnya kue kering. Karena memang salah satu tradisi yang identik saat Lebaran adalah kue kering nan lezat. Keunggulan kue kering ini adalah waktu simpan yang cukup lama dibandingkan kue basah. Sehingga bisa dibagikan ke kolega atau klien yang berlokasi di luar kota.

Baca juga: Cara Memulai Jualan Kue yang Optimal Menjelang Ramadan

6. Kurma dan Air Zamzam

Selain kue kering, kuliner yang lekat dengan Ramadan dan Lebaran adalah kurma. Makanan dari timur tengah ini mempunyai rasa manis dengan beragam manfaat kesehatan. Selain itu, air Zamzam juga bisa menjadi tambahan pilihan untuk dimasukkan ke dalam hampers sebagai air yang bermakna bagi umat muslim.

7. Perlengkapan Rumah

hampers-peralatan-rumah-tangga

Perlengkapan rumah sederhana juga bisa dibagikan dalam hampers, lho. Selain estetik, hampers yang satu ini juga tepat guna. Penerima hampers bisa menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari karena mempunyai fungsi praktis. Misalnya alat makan, nampan, tatakan atau coaster, vas bunga, pajangan, hingga teko unik. Pilihlah barang yang paling sesuai dengan budget dan tema hampers yang kamu inginkan, ya.

Nah, selain menjaga hubungan baik melalui berbagi hantaran yang diulas dalam artikel ide hampers lebaran ini. Kamu juga bisa menjaga hubungan baik dengan kolega dan klien menggunakan sistem transaksi yang efektif dan praktis menggunakan aplikasi Instapay.

Aplikasi Instapay adalah platform penyedia layanan pembayaran bisnis, termasuk invoice dan katalog produk. Pemilik bisnis bisa menyediakan beragam pembayaran untuk pelanggan melalui satu langkah mudah dalam aplikasi kami. Coba GRATIS aplikasi Instapay, yuk.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment